KPU Nias foto bersama dengan awak media. (Foto: DH) |
NIAS | ESNews - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Nias menggelar Sosialisasi Tahapan Pemilu Tahun 2024 melalui kegiatan Ngobrol Pemilu Tahun 2024 (Ngopi) kepada sejumlah Wartawan di Gedung Serbaguna Hiliweto Gido, Rabu (3/5/23).
Dalam paparannya, Komisioner KPU Elisati Zandroto mengatakan, acara Ngopi bersama wartawan itu untuk meningkatkan sinergitas dan kemitraan yang baik, sehingga informasi terkait tahapan Pemilu dapat diakses dengan mudah oleh masyarakat.
Selain itu, Komisioner KPU Kabupaten Nias Sitori Mendrofa menjelaskan, pihaknya telah melaksanakan tahapan Pemilu Tahun 2024 yang dimulai dengan pembentukan badan Adhoc Pemilu, verifikasi Partai Politik, penetapan jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan Penetapan Daftar Pemilih Sementara (DPS).
“TPS sebanyak 481, DPS sebanyak 96.940,” Jelas Sitori.
Selanjutnya, Iman Murni Telaumbanua Anggota KPU Kabupaten Nias meminta agar setiap informasi terkait pelaksanaan tahapan Pemilu Tahun 2024 secara proporsional dan profesional dapat disebarluaskan kepada seluruh pelosok tanah Air.
“Mari kita sebarluaskan kepada masyarakat khususnya di Kabupaten Nias, agar Pemilu ini dapat berjalan dengan baik, jujur dan adil,” ujarnya. (Delianus Harefa)