Ketua DPRD Batam Apresiasi Penyelenggaraan Fun Enduro 2023

terkini

Iklan



Ketua DPRD Batam Apresiasi Penyelenggaraan Fun Enduro 2023

Expossidiknews.com
13 Maret, 2023, 13.39 WIB. Dibaca: kali Last Updated 2023-04-06T06:42:31Z


BATAM | ESNews - Fun Enduro 2023 yang digelar Trail Adventure Community (TAC) Batam di Sirkuit Non Permanen Mangsang, Tanjungpiayu, Batam sukses diselenggarakan sejak 11-12 Maret 2023.

Event tahunan ini, terbilang menarik perhatian berbagai pihak dan peserta. Tercatat 185 rider yang berasal dari beberapa daerah di Provinsi Kepulauan Riau, serta Pulau Jawa dan Sumatera ini ambil bagian dan meramaikan beberapa kategori yang diperlombakan.

Ketua DPRD Kota Batam Nuryanto yang hadir dalam sesi penutupan dan menyerahkan sejumlah piala dan penghargaan kepada para pemenang meminta agar event bergengsi ini bisa terus digelar secara konsisten setiap tahunnya.

Mengingat, Kota Batam memiliki kontur tanah yang bagus sekaligus merupakan salah satu wilayah yang memiliki letak yang sangat strategis dan berdekatan langsung dengan negara asia. Antara lain Singapura, Malaysia hingga Vietnam.

Sehingga sangat cocok dan tepat jika kedepannya, event ini bisa dikembangkan menjadi sport tourism di Kota Batam. Terlebih, selain memacu adrenalin, olahraga ini memberikan sensasi kegembiraan juga.

“Saya mewakili Pemerintah Daerah, sangat mengapresiasikan kegiatan ini. Dan berharap kegiatan tahunan ini bisa digelar dalam skala yang lebih besar. Sehingga ajang silaturahmi para rider hingga trabaser ini bisa dibawa ke kancah internasional yang dikemas dalam sport tourism,” tegasnya. (Kb)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Ketua DPRD Batam Apresiasi Penyelenggaraan Fun Enduro 2023

Terkini

Iklan