PD XXXI FKPPI Gelar Aksi Donor Darah dan Tali Kasih ke Purnawirawan di HUT Ke 44 Tahun 2022

terkini

Iklan



PD XXXI FKPPI Gelar Aksi Donor Darah dan Tali Kasih ke Purnawirawan di HUT Ke 44 Tahun 2022

Expossidiknews.com
14 September, 2022, 16.34 WIB. Dibaca: kali Last Updated 2022-09-14T09:34:27Z
Ketua PD XXXI FKPPI Kepulauan Riau, Irwan Panggabean foto bersama dengan jajaran pengurus. (Foto: Faisal/Expossidiknews)

BATAM | ESNews - Pengurus Daerah XXXI FKPPI Kepulauan Riau bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia Kota Batam melaksanakan kegiatan Bakti Sosial (baksos) berupa Aksi Donor Darah dan Tali Kasih kepada purnawirawan yang dilaksanakan di Club House Palm Spring, Senin (12/9/2022).

Aksi tersebut dilakukan dalam rangka memperingati Hari Uang Tahun (HUT) Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-Polri (FKPPI) ke 44 tahun 2022.

Ketua PD XXXI FKPPI Kepulauan Riau, Irwan Panggabean mengatakan momentum ulang tahun ke 44 FKPPI ini telah melahirkan organisasi sayap FKPPI Kepri.

"Pada hari ini juga kita telah melahirkan organisasi sayap pendukung yaitu generasi muda FKPPI, wanita FKPPI dan HIPWI FKPPI Kepri," kata Irwan usai kegiatan.

"Alhamdulillah, di momen yang bahagia ini FKPPI Kepri masih bisa eksis diantara pengurus daerah lainnya," sambungnya.

Selain itu kita juga gelar tali asih terhadap orang tua kita, Pejuang-pejuang veteran dan ini merupakan bukti bahwa kita sebagai anak berbakti terhadap bapak atau ibu. Mereka orang tua kita baik purnawirawan TNI Polri.

"Kita hadir disini bersama membantu purnawirawan dan masyarakat di Kota Batam," bebernya.

Ditempat yang sama, Wakil Ketua Bidang OKK Stefanus mengatakan, di kesempatan ini FKPPI Kepri juga telah melaksanakan kegiatan donor darah.

"Kita telah mengumpulkan 50 kantong donor darah yang mana sumbernya dari lingkungan kita sendiri," kata Stefanus.

Lanjutnya, FKPPI Kepri berkomitmen akan terus menjalankan amanah organisasi dan akan terus berkontribusi terhadap Pemerintah Kota Batam.

"Kita akan selalu mendukung seluruh program pemerintah untuk membangkitkan pertumbuhan ekonomi," pungkasnya. (Fay)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • PD XXXI FKPPI Gelar Aksi Donor Darah dan Tali Kasih ke Purnawirawan di HUT Ke 44 Tahun 2022

Terkini

Iklan